hover animation preload

Keberkahan Ilmu
by Abdushshabur Rasyid Ridha in , ,

Pemahaman dan ilmu Pengetahuan seseorang tidak hanya diukur dari tingkat IQ-nya saja. Karena hal itu hanyalah sebagian kecil dari kecerdasan-kecerdasan yang telah Allah berikan kepada kita sebagai manusia.

Ada suatu pertanyaan, "Bagaimana cara kita agar dapat lebih bisa memahami apa yg telah disampaikan oleh guru? Mengapa pemahaman saya selalu di bawah teman saya, padahal input yang kami terima sama?” Maka jawabannya yaitu bergantung dari tingkat keberkahan Ilmu-nya masing-masing".

Keberkahan yang kita dapatkan dari ilmu yang kita miliki akan mampu membimbing kita menjadi seorang pribadi yang mampu mengamalkan kembali ilmu tersebut dan membuat ilmu tersebut lebih lekat pada diri kita. Sedangkan jika Allah Ta’ala tidak memberikan keberkahan pada hal-hal yang telah Dia berikan kepadamu, maka kita akan terhalang untuk memperoleh banyak kebaikan. Karena jika Allah Ta’ala tidak memberikan keberkahan pada hal-hal yang telah Dia berikan kepada kita, maka kita pun akan terhalang untuk memperoleh banyak kebaikan.

Jika kita sedang dalam kondisi seperti itu, yang harus kita lakukan adalah tetap berusaha bersyukur kepada Allah atas apa yang sekarang kita miliki, sehingga nantinya kita akan memahami bagaimana cara kita mengelola kondisi dan perasaan kita menjadi sebuah energi positif dalam diri kita yang akan mendorong kita untuk menjadi seseorang yang lebih baik lagi dari sebelumnya.

Lalu setelah kita bersyukur atas apa yang telah diberikan oleh Allah, kita juga tetap tidak diperbolehkan untuk berputus asa dari rahmat-Nya dengan kita tetap berusaha memahami ilmu tersebut dengan terus "belajar". Karena belajar adalah sebuah syarat utama yang harus dilakukan untuk dapat terus mengembangkan ilmu yang telah kita peroleh. Belajar itu dapat berbentuk apa saja, dari mana saja dan dari apa saja, taka da batasan dalam belajar. Selain itu, kita juga harus mengoptimalkan unsur-unsur pendukung semangat belajar, salah satunya membiarkan diri kita memiliki ketenangan jiwa atau rohani saat hendak belajar atau membaca sesuatu.

Kemudian setelah itu yakinlah dengan pepatah Arab, “man jadda wajada”, Barang siapa yang bersungguh-sungguh untuk mendapatkan sesuatu, maka ia akan mendapatkannya. Dan yang paling penting dari semua itu adalah dengan kita menghargai ‘orang’ atau apapaun yang sedang menjadi subjek pengajar ilmu kepada kita atau objek yang kita pelajari. Bagaimana kita bisa menerima dan memahami ilmu yang telah ia sampaikan kepada kita, jika di dalam hati kita menolak terhadap ilmu tersebut. Padahal ilmu tersebut mungkin saja tertahan karena sifat antipati kita kepada ‘orang’ yang menyampaikan ilmu tersebut.

Untuk mendapatkan keberkahan ilmu, maka kondisi rohani kita juga harus selalu terjaga baik dan siap untuk menerima ilmu tersebut. Ketika kita sedang memiliki kondisi rohani yang baik, yaitu kondisi dimana kita sedang rutin atau banyak melakukan amalan-amalan ibadah, seperti: shalat Tahajud, dhuha, tilawah, infak, sadaqah dll. maka kita akan lebih mudah mencerna ilmu tersebut. Karena dengan kondisi rohani yang demikian, insyaAllah, Allah akan membuka qolbu dalam diri kita sehingga kita dapat menerima dan memahami ilmu itu dengan baik.

Selain itu juga harus dikuatkan dengan ikhtiar. Karena ilmu itu tidak datang dengan sendirinya kedalam pikiran kita. Ilmu itu kita cari dan kita cerna melalui proses. Yang harus kita utamakan disini adalah ikhtiar dan proses kita dalam upaya memperoleh dan memperkaya ilmu. Karena Allah selalu melihat proses pada diri kita yang terus berupaya menjadi lebih baik bukan semata bagaimana hasil akhir yang kita peroleh. Jadi, Biarkanlah Allah yang menakdirkan jalan mana yang terbaik yang kita dapatkan, yang kita lakukan adalah berusaha.

Dan semoga mereka yang bersungguh-sungguh dalam belajar dan menuntut ilmu dan berusaha mendapatkan keberkahan ilmu tersebut. Maka, merekalah yang akan mendapatkan hasil yang maksimal serta hidayah dan kebaikan dari Allah.

"Mendekatlah pada-Nya, maka Dia akan memberikan Ilmu-Nya."

0 comments:

Post a Comment

comment yang anda tuliskan, memberikan semangat tersendiri...